UKM Teater O USU Gelar Kampung Teater di Medan Perjuangan

Editor: B Warsito author photo
Teater O
Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater O USU foto bersama anak-anak yang mengikuti Kampung Teater. (Istimewa)





Agiodeli.id - Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Teater O USU menggelar kegiatan Kampung Teater di Kecamatan Medan Perjuangan. Tepatnya di Sanggar Sahabat Mengergadukasi, Jalan Gurila, Gang Kenanga no.3 Kelurahan Sei. Kera Hilir 1, Jumat, 25 April 2025. 

Kegiatan Kampung Teater ini,  dijadwalkan akan berlangsung selama tujuh bulan mulai dari April 2025 hingga Desember 2025.

Ketua Umum Teater O USU, Widya Kartika mengatakan, program Kampung Teater ini merupakan salah satu bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat sebagaimana yang tertuang dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi.

"Dalam program ini nantinya Teater O akan memberikan penyuluhan serta pelatihan terkait seni pertunjukan terutama seni teater, puisi, dan tari kepada anak-anak usia sekolah dasar yang tergabung di Sanggar Sahabat Mengedukasi," sebut gadis yang akrab disapa Yaka tersebut saat ditemui pada acara pembukaan program Kampung Teater di Sanggar Sahabat Mengedukasi, Jumat 25 April 2025.

Program ini diharapkan mampu menghidupkan kembali geliat seni teater di kalangan masyarakat terutama anak muda serta memberi ruang bagi mereka untuk berkreativitas.

"Kita ingin menggeliatkan kembali seni teater di kalangan masyarakat terutama anak muda," sambung mahasiswi Prodi Sastra Indonesia itu.

Camat Medan Perjuangan  Hidayat AP. MSP yang turut hadir dan memberikan sambutan dalam acara pembukaan program kerja ini memberikan apresiasi serta dukungan kepada mahasiswa dan pihak yang terlibat.

"Saya selaku Camat Medan Perjuangan sangat mendukung terlaksananya kegiatan ini, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan energi positif bagi masyarakat terutama anak-anak di lingkungan sanggar ini dalam bidang berkesenian," sebutnya.

Selain Camat Medan Perjuangan, pada acara ini juga turut hadir Lurah Sei Kera Hilir Agung Satria S.STP, Dany Perdana Sitompul ST.MM selaku Ketua UKM Kluster USU dan Mukhlis Win Ariyoga selaku pembina sekaligus pelatih Teater O serta para warga dan orang tua anak di lingkungan sanggar.

Seremoni pembukaan program Kampung Teater ini juga dimeriahkan dengan penampilan pembacaan puisi oleh anggota Teater O serta pertunjukan menyanyi dari anak-anak Sanggar Sahabat Mengedukasi. (B Warsito)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com