SMSI Kota Medan Ikut Semarakkan Hari Bumi di Medan Marelan

Editor: dicky irawan author photo
SMSI Kota Medan menanam bibit pohon kelapa di bantaran Sungai Bedera, Marelan dalam rangka memperingati Hari Bumi, Selasa (22/4/2025). (Foto : ist)

Agiodeli.id - Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Medan ikut menyemarakkan peringatan Hari Bumi yang diselenggarakan oleh Club Indonesia Hijau di Jalan Speksi, Kelurahan Terjun, Medan Marelan, Selasa (22/4/2025). 

Dalam kegiatan itu, SMSI Kota Medan ikut menanam pohon bibit pohon kelapa di bantaran Sungai Bedera. 

Ketua SMSI Kota Medan, Irwan Manalu didampingi pengurus dan anggota SMSI Kota Medan mengatakan pihaknya sangat mendukung kegiatan penanaman bibit pohon kelapa tersebut. 

Terlebih lagi, pohon kelapa memiliki ketahanan ekologis yang kuat. Selain itu, juga memiliki nilai ekonomis yang tinggi. 

"SMSI Kota Medan ikut dalam kegiatan menanam bibit pohon kelapa ini sebagai bentuk kepedulian organisasi ini dalam menjaga kelestarian lingkungan," papar Irwan Manalu. 

Sementara itu, mewakili Camat Medan Marelan, Kasi Sarpras, Desy Khalizah juga ikut mengapresiasi kegiatan yang dihadiri oleh berbagai kalangan tersebut. 

Tidak hanya dari perwakilan SMSI Kota Medan, ikut hadir dalam kegiatan yang bertemakan "Menjalin Kekuatan Bersama Menjaga Bumi" tersebut perwakilan PLN, mahasiswa dari Universitas Dharmawangsa, Pengawal Merah Putih, Lions Club dan lainnya. 

"Menanam pohon hari ini adalah bentuk investasi jangka panjang untuk generasi masa depan. Semoga, kegiatan menanam pohon seperti ini terus berkelanjutan," ujar Desy Khalizah. (dicky)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com