El Barino Shah SH Dukung Pemko Medan Tertibkan Papan Reklame Bermasalah

Editor: dicky irawan author photo

 

Anggota DPRD Kota Medan, El Barino Shah SH. (Foto : ist)

Agiodeli.id - Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Medan El Barino Shah SH mendukung penuh langkah Pemko Medan menertibkan papan reklame yang melanggar izin. Langkah tersebut dipastikan dapat meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta menambah keindahan estetika kota. 

"Kita dorong Pemko Medan melalui Satpol PP supaya gencar melakukan pembongkaran reklame melanggar izin. Kita selaku Komisi IV DPRD Kota Medan siap mendukung upaya penertiban menegakkan aturan," tegas Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Kota Medan, El Barino Shah SH, Rabu (8/1/2024). 

El Barino Shah sangat mengharapkan Satpol PP Kota Medan agar menerapkan Peraturan Walikota (Perwal) sehingga seluruh reklame yang berdiri dipastikan melalui ketentuan yang berlaku. 

El Barino Shah juga berharap Pemko Medan mendata reklame yang melanggar aturan. Dengan data tersebut, Pemko Medan bisa dengan mudah melakukan strategi penindakan. 

"Dengan data yang lengkap, kita bisa lebih tegas dalam menindak pelanggar dan memastikan reklame yang berizin berkontribusi melalui pajak," paparnya. 

Sebelumnya, saat melakukan RDP Komisi IV dengan OPD Pemko Medan, terungkap banyak reklame tanpa izin berdiri tegak tanpa izin di Kota Medan. (dicky)

Share:
Komentar

Berita Terkini

 
Desain: indotema.com